Apa itu Kayu Walnut? ini Kualitas dan Manfaatnya

Mengenal Kayu walnut – Pada era kali ini, akan sangat tidak mungkin jika sebuah hunian tidak terdapat material berbahan kayu. Apalagi kayu menjadi material populer yang banyak digunakan, untuk dijadikan beberapa kebutuhan.

Warna kayu yang natural, serta kualitas kayu yang bisa disandingkan dengan material lainnya, menjadi point utama kenapa kayu banyak diincar di negara indonesia. Apalagi kayu memiliki harga jual yang menguntungkan.

Hal tersebut membuat para produsen semakin gencar mencari jenis kayu yang unggul untuk dijadikan bahan material utama kebutuhan. salah satu jenis kayu yang banyak dicari yaitu Kayu Walnut. Pernah dengan Kayu walnut?

Mungkin sebagian dari kita terdengar asing dengan kayu satu ini, tahukah Anda bahwa kayu satu ini memiliki beragam keunggulan dari kualitas kayunya lho. Sudah tahu apa saja? yuk simak informasinya berikut :

Mengenal Kayu Walnut

Tentunya, sebelum Anda mengenal karakteristik kayu walnut, Anda perlu mengenal terlebih dahulu mengenai pohonnya serta asal muasal dari tanaman kayu satu ini, agar Anda semakin paham mengenai Kayu Walnut.

Pohon Walnut (Juglans)

Pohon Walnut, atau memiliki nama latin Juglans ini, merupakan jenis tanaman yang masuk kedalam genus Junglas, atau family juglandaceae, Tanaman ini memiliki ciri khas yang unik.

Tinggi Pohon Walnut

Pohon Walnut memiliki tinggi yang cukup panjang, dengan ketinggian 10 meter hingga 40 meter, hal inilah yang menyebabkan pohon walnut masuk kedalam golongan tanaman Decidous.

Apa itu tanaman Decious?

Decidous ( tumbuhan Peluruh ) merupakan sebutan bagi tanaman, terutama pepohonan yang menggugurkan daun-daun pada musim iklim tertentu.

Bentuk Pohon walnut

Pohon walnut memiliki karakteristik bentuk yang menyerupai pohon beringin, serta memiliki warna pohon kehitaman dengan serat pohon yang lurus. Terutama Pohon walnut memiliki tekstur pohon yang bertekstur.

Tentunya, dengan pohon yang seperti ini membuat pohon walnut, menghasilkan kayu yang berkualitas.Dengan inilah banyak produsen mencari kayu satu ini karena memiliki harga jual yang cukup tinggi.

Hal tersebut dikarenakan kayu walnut sering digunakan sebagai bahan-bahan material hunian. Bagaimana dengan karakteristik kayu walnut ? yuk simak ulasannya berikut :

Mengenal karakteristik Kayu Walnut

Kayu Walnut atau common Walnut ini secara umum dikenal dengan sebutan black walnut, hal ini dikarenakan warna kayu yang berwarna gelap. Tidak hanya warnanya saja yang unik, melainkan kepadatan kayu walnut cukuplah tinggi, dan keras.

Warna Kayu Walnut

Kayu walnut memiliki beberapa warna yang beragam, hal ini dikarenakan jenis kayu walnut sangatlah beragam. Namun, pada dasarnya kayu walnut memiliki warna coklat kemudaan, bahkan Ada yang berwarna Hitam.

Mungkin, jika Anda tahu kayu sonokeling, kayu walnut memiliki warna dan serat yang hampir mirip. Untuk itulah, banyak furniture yang menggunakan kayu satu ini, hal itu dikarenakan warna kayu yang unik dan tampak elegant.

Jenis kayu berat

kayu walnut termasuk kayu yang memiliki berat bobot yang cukup ringan, bobot berat kayu walnut sekitar 610kg/m3, terkstur kayu yang sedikit agak kasar, kuat dan awet ini bisa bertahan hingga puluhan tahun.

Terlebih kayu walnut termasuk kayu yang mudah diolah, namun serbuk kayu walnut, dapat menyebabkan alergi kulit seperti gatal-gatal, iritas, meskipun jarang ditemukan kasus seperti itu.

Kayu walnut memiliki harga jual tinggi

Kebutuhan akan bahan baku kayu walnut sangatlah meningkat sehingga untuk mendapatkan material satu ini agak sulit, kareana itulah tidak heran jika harga dari kayu satu ini terbilang cukup mahal jika dibandingkan dengan bahan material kayu lainnya.

Dengan karakteristik yang unggul seperti diatas, membuat kayu walut banyak dimanfaatkan untuk beberapa kebutuhan, kira-kira apa saja ya? berikut manfaat kayu walnut :

Manfaat Kayu walnut

  • Furniture kayu walnut, manfaat kayu walnut yang sering digunakan dengan bahan kayu walnut yaitu penguaannya sebagai bahan furniture, seperti meja, kursi, tempat tidur, meja tv dan prabotan lainnya.
  • Bahan kontruksi Kayu walnut, tak jarang kayu walnut-pun banyak dipakai sebagai bahan kontruksi berkat tingkat keras yang cukup tinggi, terlebih durablitas kayu yang cukup baik. Sehingga cocok digunakan sebagai tiang penyangga.
  • Kerajinan kayu walnut, warna yang unik serta mudah dibentuk, membuat kayu walnut sangat cocok jika digunakan sebagai bahan kerajinan seperti jam tangan, ukiran tangan, bahkan sebagai pengan senjata.
  • Parket Kayu Walnut, dibeberapa negara luar, kayu walnut sering digunakan sebagai bahan baku penutup lantai, atau parket kayu. Di indonesia sendiri penggunaan kayu walnut wood tergolong jarang.

karena itulah Anda bisa menggunakan alternatif kayu lainnya. Seperti Parket kayu jati, maupun flooring kayu merbau, jika soal kualitas kedua kayu tersebut diatas kayu walnut jika digunakan sebagai material lantai.

Baca juga : Ini material terbaik untuk Bahan Pijakan Hunian! Ada promo 2024

Kelebihan Kayu Walnut

Memiliki beragam warna

Salah satu kelebihan yang dimiliki kayu walnut yang pertama yaitu memiliki banyak pilihan warna, adapaun beberapa warna yang dapat Anda miliki, seperti Coklat hitam, coklat tau, coklat muda bahkan berwarna hitam.

Terlebih, kualitas kayu walnut terdapat pada warnanya, jika warna tersebut semakin gelap dan hitam, maka tingkat kekerasannyapun sangat tinggi. selain itu, kayu walnut hitam tahan terhadap cuaca yang sangat ekstrim.

Sebagai bahan bangunan

Kayu walnut sangatlah cocok jika digunakan sebagai bahan bangunan, apalagi jika digunakan untuk pembuatan dinding maupun interior rumah.

Penggunaan kayu walnut dalam pembuatan hunian dapat memberikan visualiasi rumah yang luar biasa, selain itu Hunian dengan kayu walnut terkesan natural dengan nilai estetika seni yang sangat tinggi

Tekstur kayu walnut keras dan kuat

Tekstur kayu yang keras yang dimiliki kayu walnut ini sangat cocok jika digunakan sebagai bahan baku membuat berbagai barang. salah satunya yaitu sering digunakan sebagai bahan pegangan senjata.

Sedangkan tekstur kuatnya dari kayu walnut, membuat kayu satu ini bisa dimanfaatkan untuk dijadikan bahan pembuatan sendok, piring bahkan kapstok. Dengan tekstur inilah membuat kayu walnut banyak dimanfaatkan.

Urat kayu walnut sangat cantik

Kayu pohon walnut ini memiliki bentuk serat yang lurus dengan didominasi warna hitam, hal inilah yang kemudian membuat jenis kayu walnut terlihat mempesona dan gagah.

Baca juga : Lantai kayu dan Gazebo bikin hunian semakin bernilai tinggi

Jenis kayu ringan

saat sudah kering, kayu walnut terbilang menjadi lebih ringat, berat yang dihasilkan ketika kayu walnut kering sekitar 610kg/m3, ketika kering bagian tengah kayu biasanya berubah warna menjadi warna cokelata ucat atau cokelat gelap.

Berat kering inilah yang membuat kayu walnut mudah diolah menjadi berbagai barang yang bernilai ekenomi dan bernilai tinggi. Bahkan tidak hanya ringan, kayu walnut kering tidak memiliki bau yang mencolok.

Bagaimana? Tertarik menggunakan Material Kayu Walnut?

Scroll to Top